Insiden Bendera di Surabaya
Insiden ini dilatarbelakangi oleh tindakan orang Belanda yang berada di Hotel Yamato di jalan Tunjungan, yaitu mengibarkan bendera Belanda, merah putih biru tanggal 19 September 1945. Hal tersebut memicu kemarahan rakyat karena Indonesia yang telah mengumandangkan kemerdekaan dikibarkan bendera Belanda. Rakyat menyerbu hotel kemudian menurunkan bendera Belanda. Warna biru pada bendera tersebut dirobek, kemudian Merah Putih dikibarkan kembali. Penurunan dan perobekan bendera Belanda memakan korban pemuda Surabaya karena para pemuda yang memanjat untuk menurunkan bendera ditembak. Namun, akhirnya pemuda Surabaya berhasil mengibarkan bendera Merah Putih kembali.
0 komentar:
Posting Komentar